"Tsuujou Kougeki ga Zentai Kougeki de Nikai Kougeki no Okaasan wa Suki Desuka?" Akan Mendaptkan Adaptasi Anime

Oktober 21, 2018
"Tsuujou Kougeki ga Zentai Kougeki de Nikai Kougeki no Okaasan wa Suki Desuka?" Akan Mendaptkan Adaptasi Anime Mas Admin 5 of 5
" Tsuujou Kougeki ga Zentai Kougeki de Nikai Kougeki no Okaasan wa Suki Desuka? " Yang jika di artikan kedalam bahasa Indonesia...

"Tsuujou Kougeki ga Zentai Kougeki de Nikai Kougeki no Okaasan wa Suki Desuka?" Yang jika di artikan kedalam bahasa Indonesia "Apa Kamu Suka Dengan Ibu yang Bisa Menyerang Party Lawan Dua Kali dalam Satu Serangan?"

Karya Dachima Inaka dan diilustrasikan oleh Pochi-Goya akan mendapatkan adaptasi anime.
Seri ini sendiri telah memenangkan Newcomer Award dari Fantasia Bunko.


Seri ini menceritakan tentang anak SMA yang terlempar ke dunia lain bersama Ibu-nya. Di dunia baru tersebut sang Ibu ternyata adalah pendekar yang luar biasa kuat dan sangat selektif dalam memilih anggota harem yang boleh berdekatan dengan anaknya. (^0^)

Pengisi Suara yang akan hadir adalah:

Haruki Ishiya sebagai Masato Osuki
Ai Kayano sebagai Mamako Osuki
Yoshiaki Iwasaki menyutrdarai anime di J.C. Staff. Deko Akao mengurus komposisi seri, dan Yohei Yaegashi mendesain karakter untuk animasi.


Sebelumnya seri ini menjalankan promosi di mana pembeli bisa mendapat bonus bila membawa ibu mereka untuk membeli bukunya.

Sumber: JO

Postingan Terkait

Buka Komentar